Friday 4 July 2014

10 Pertanyaan Orang Luar Pada Orang Indonesia

Pada kesempatan kali ini aku dapat ide konyol untuk ngebagiin sedikit pengalaman aku selama tinggal diluar negri, yang hampir setiap kali ketemu orang pasti harus denger banyak komentar yang sama dan pertanyaan yang kadang buat aku mikir " emangnya orang Indonesia sebodoh itu apa? " " emangnya semua orang indonesia yang bukan cina nggak makan pork apa?" " Emang kenapa kalau namaku nama cina? ", hah, kadang suka kesel tapi sekarang aku udah hampir terbiasa dengan semua pertanyaan dan komentar itu.
Mau tau apa aja pertanyaan yang paling sering ditanyain orang luar sama orang Indonesia dinegara mereka?
Ini dia...

1. Jepang, ya? Korea, ya? Thailand ya?
2. Indonesia!? Kok bisa bahasa Inggris?
3. Sekolah berapa Tahun?
4. Sudah menikah?
5. Bahasa Inggrismu bagus. Serius orang Indonesia?
6. Indonesia banyak bencana, ya?
7. Waktu tsunami kena nggak?
8. Nggak makan pork, ya?
9. Indonesia makan nasi ya?
10. Bukan cina kenapa makan pork?

Selain dari 10 hal diatas, masih banyak lagi pertanyaan dan komentar lainnya, tapi yang paling sering ya 10 hal itu. Dan diantara 10 hal itu, yang paling, paling, paling sering ditanya adalah " kamu Indonesia? Kenapa bisa bahasa inggris? Kenapa Indonesia yang lain nggak bisa, cuma ngomong Mandarin? "  hal itu sering beanget ditanyain ke aku. Dari situ aku langsung mikir, kenapa mereka harus seheran itu kalau ada orang indonesia yang bisa bahasa asing? Apa pendidikan di Indonesia separah itu sampai mereka harus sekaget itu dengan orang indonesia yang berbahasa asing? Mereka nggak tau di SMA ku dulu bahkan kami punya empat mata pelajaran asing yang harus dikuasai, tapi memang aku akui di beberepa sekolah di Indonesia memang mata pelajaran bahasa asing, khususnya bahasa Inggris apalagi didaerah yang agak pedalaman memang kurang maksimal, mungkin karena kurangnya tenaga guru dan mungkin juga karena beberapa faktor konsep pengajarannya. Aku harap kedepannya pengajaran dalam mata pelajanran bahasa asing di Indonesia bisa lebih maju lagi, jadi orang - orang luar nggak akan melotot lagi karena heran mikir ajaib ada orang indonesia bisa bahasa Inggris.
Semangat guru - guru Indonesia!!
Semangat pelajar Indonesia!!
Jangan kayak aku, sempat berhenti sekolah dulu :(

Gbu

No comments:

Post a Comment